Desain Interior Ruang Makan Minimalis dengan Tema Scandinavian Dipadu dengan Lampu Gantung Rotan

32 sec read

Desain Interior Ruang Makan Minimalis dengan Tema Scandinavian Dipadu dengan Lampu Gantung Rotan

Scandinavian style sedang menjadi tren dan kerap menjadi bahasan karena pesonanya yang simple dan modern bahkan kesan tradisionalnya juga dapat. Selain itu, gaya ini bisa menghadirkan kesan yang lebih terang dan terlihat praktis dan ringan. Gaya ini bisa Anda terapkan pada hunian Anda, salah satunya pada ruang makan. Scandinavian style identik dengan warna netral. Jika masih kebingungan, interior ruang makan dari Bloomingville bisa Anda jadikan inspirasi.

Kesan rapi dan bersih tercipta pada ruang makan ini. Penggunaan material kayu untuk meja dan juga warna putih pada dinding menjadi ciri khas pada interior scandinavian. Dengan itu ruangan juga terlihat lebih terang dan simpel. Pengaplikasian warna hitam pada kursi dan lemari menciptakan kesan tersendiri dan nampak kuat dan tegas. Ruangan pun semakin nampak natural dengan adanya lampu gantung rotan dan tentunya mempercantik ruangan.

Sumber : https://www.instagram.com/bloomingville_interiors/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *