Perpaduan Indoor Plants dengan Lantai Parket yang Membumi Tampilan Nuansa Bohemian yang Hangat

32 sec read

Perpaduan Indoor Plants dengan Lantai Parket yang Membumi Tampilan Nuansa Bohemian yang Hangat

Indoor plants atau tanaman dalam ruangan tak hanya sebagai hiasan atau pelengkap namun lebih dari itu karena tanaman-tanaman ini membantu membersihkan lingkungan dan udara di sekitarnya sebagai penyaring polusi dan mampu menghasilkan oksigen di dalam rumah. Ruangan juga nampak lebih menarik dan mewah. Tak harus selalu tanaman yang berukuran kecil, namun tanaman dengan ukuran yang cukup besar atau tanaman gantung sekalipun juga bisa diterapkan dan itu malah akan semakin menambah keunikan natural yang tercipta. Tanaman hijau yang berada dalam rumah juga mampu membuat para penghuni merasakan relaksasi dan damai setelah seharian beraktivitas.

Di interior ini, indoor plants dipadukan dengan lantai parket yang memberikan kesan bohemian. Tak hanya itu saja, nuansa yang hangat juga tercipta di ruangan ini. Gaya boho ini dikenal sebagai gaya yang menampilkan unsur tradisional, sedikit etnik, dan natural.

Sumber : https://www.instagram.com/thrift_plantabode_/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *